SELAMAT DATANG DAN SELAMAT BERGABUNG DENGAN MGMP INFORMATIKA

1.20.2023

SCRATCH: TERAPAN ALGORITMA PEMROGRAMMAN

Download materi - Download Aplikasi

Mengenal Scratch Aplikasi Pemrograman Asyik Bagi Anak

PENTINGNYA PEMROGRAMMAN
1. Terlatih untuk memahami permasalahan secara utuh.
2. Mengajari kita cara berpikir.
3. Terlatih mencari solusi penyelesaian.
4. Terlatih merekayasa langkah² hingga terselesaikannya masalah.
Hal positif yang kita peroleh dalam kehidupan sehari-hari adalah kita menjadi lebih tenang setiap menghadapi masalah, selalu optimis bahwa setiap masalah pasti ada penyelesaiannya.

PEMBELAJARAN MENYENANGKAN
Membuat suasana pembelajaran yang tidak membosankan merupakan impian bagi semua pengajar. Salah satu cara yang dapat membuat kegiatan belajar mengajar menarik adalah dengan memaksimalkan media belajar.

Media belajar memiliki beberapa jenis. Diantaranya adalah PPT interaktif, video animasi, hingga kuis interaktif. Dengan adanya media tersebut diharapkan dapat membuat suasana belajar mengajar tidak monoton. Tak hanya itu, transfer ilmu yang dilakukan menjadi lebih efektif dan maksimal.

Salah satu aplikasi pemrograman yang dapat digunakan adalah Scratch. Scratch didedikasikan khusus untuk memudahkan pengajar dalam pembuatan media pembelajaran. Media belajar yang dihasilkan Scratch cocok diimplementasikan pada pelajar berumur 8-16 tahun.

SCRATCH
Scratch adalah bahasa pemrograman berbasis visual yang interaktif dan fun. Dengan Scratch kita bisa membuat animasi, permainan dan kreasi game. Mata pelajaran yang dapat didukung oleh aplikasi ini diantaranya adalah bahasa, musik, seni, hingga matematika.

Scratch adalah sebuah bahasa pemrograman visual untuk lingkungan pembelajaran yang memungkinkan pemula untuk belajar membuat program tanpa harus memikirkan salah-benar penulisan sintaksis. Layanan ini dikembangkan oleh MIT Media Lab, dan telah diterjemahkan ke lebih dari 70 bahasa, termasuk Bahasa Indonesia.

Scratch sangat mudah digunakan tanpa harus menguasai bahasa pemrograman kelas tinggi. Pengguna hanya perlu melakukan drag atau pemindahan beberapa blok kode yang telah disediakan dalam aplikasi. Blok-blok tersebut disusun sesuai kebutuhan untuk dijalankan sebagai program.


CARA MENJALANKAN SCRATCH
Aplikasi Scratch dapat dijalankan melalui dua cara, yaitu secara online dan offline. Secara online ia dapat diakses melalui situs resminya yaitu di https://scratch.mit.edu.

Sementara itu, pengguna dapat menjalankan Scratch offline dengan mengunduhnya terlebih dahulu. Namun, terdapat aplikasi tambahan yang juga harus diunduh bersamaan dengan aplikasi utamanya. Aplikasi tambahan itu bernama Adobe Air.

Kemudian untuk menjalankannya, versi offline dapat digunakan tanpa koneksi internet. Lalu, ia dapat diakses kapan pun dan di mana pun. Sementara itu, versi website online harus terhubung dengan koneksi internet yang lancar.

Fitur-Fitur Dan Fungsinya

Berikut tampilan awal Scratch

Lalu apa saja fitur-fitur yang tersedia dan dapat membuat media pembelajaran menarik? Berikut adalah beberapa fitur yang ada di dalam Scratch beserta fungsinya masing-masing.

1. Fitur Sprite
Sprite merupakan objek yang digunakan untuk mendukung tampilan produk yang dihasilkan. Gambar default yang tersedia dalam aplikasi Scratch bergambar kucing. Namun, ia dapat diganti dengan pilihan objek lain yang tersedia. Kamu juga bisa menambahkan gambar lain di luar aplikasi dengan cara mengimpornya. Caranya dengan menekan menu ‘Upload Sprite from Files’.


2. Canvas

Fitur selanjutnya adalah Canvas. Seperti namanya, fitur ini digunakan sebagai media untuk menampilkan objek dan blok-blok yang telah disusun. Di dalamnya terdapat tombol bulat merah untuk menghentikan program dan bendera hijau untuk menjalankannya.
 
 



3. Backdrop And Stage

Backdrop adalah fitur yang digunakan untuk mengganti tampilan latar belakang. Latar belakang dasar putih dapat diganti dengan gambar lainnya dengan menekan menu ‘New Backdrop’. Jika ingin menggunakan gambar di luar aplikasi Scratch, pilih menu ‘Upload Backdrop from Files’.
Sementara itu, stage dapat digunakan untuk mengatur blok-blok perintah. Namun, hal tersebut tidak berlaku pada motion.

4. Script
Script adalah kumpulan blok perintah yang digunakan untuk membantu pemrograman. Berikut adalah beberapa blok script beserta fungsinya:
Motion Blocks: Menggerakkan Sprite, seperti perintah ‘Move 10 step’. Perintah tersebut menggerakan Sprite sebanyak 10 langkah.

Looks Blocks: Digunakan pada segala sesuatu yang berhubungan dengan tampilan pada program.

Pen Blocks: Memberikan jejak pada Sprite ketika bergerak.

Sound Blocks: Memberikan suara pada Sprite dan Stage.

Data Blocks: Menyimpan data pada program menggunakan variabel.

Event Blocks: Fungsinya untuk men- trigger script. Di dalamnya terdapat perintah  ‘When   green flag   clicked’ yang artinya ketika bendera hijau pada canvas diklik, semua script di dalamnya akan dieksekusi.

ControlBlocks: Digunakan untuk mengontrol script.

SensingBlocks: Digunakan untuk mendeteksi objek.

OperatorsBlocks: Digunakan untuk melakukan operasi matematika.

Kini   kita telah   sampai   pada akhir   pembahasan. Tentunya   kita   telah memahami   apa itu Scratch beserta fitur-fitur di dalamnya. Jika kita ingin membuat media pembelajaran yang menarik, Scratch dapat dipilih menjadi sarana pembuatannya. Hal tersebut dikarenakan aplikasi ini sangat mudah digunakan tanpa harus memahami bahasa pemrograman yang sulit.

Memulai Project Scratch
Sebagai contoh saya akan memulai membuat sebuah Project sederhana yaitu objek bergerak.

Bagian 1. Membuat kucing bergerak ke kanan.
Langkah² nya :

1. Klik Menu Berkas > Baru


2. Pilih pada kelompok Gerakan (Motion) lalu drag and drop pada perintah "gerak 10 langkah" diseret ke dalam kode area (script area).

3. Klik pada kelompok Kontrol (Control) lalu drag and drop perintah "ulangi 10 kali" diseret ke dalam script area diletakkan di luar nempel pada perintah "gerak 10 langkah" yang sudah ada sebelumnya.

 
4. Untuk sementara kita akan melihat yang dihasilkan oleh script yang barusan kita susun tersebut. Cobalah klik pada script kode yang ada di dalam script area tadi, maka akan kita lihat sprite kucing bergerak ke arah kanan jauh 10 langkah diulangi 10 kali yaitu bergerak sejauh 100 langkah.

Berikutnya kita kembalikan lagi sprite kucing ke sisi kiri dengan cara menyeret kucing tersebut, untuk kita kembangkan programnya lebih lanjut.


Kita lanjutkan dengan mengetahui bahwa berjalannya atau running project susunan script yang sudah disusun pada script area adalah menggunakan tombol RUN (bentuk bendera yang berwarna hijau) dan menghentikannya menggunakan tombol STOP (bentuk bulat warna merah) yang berada diatas canvas.


Untuk keperluan tersebut, maka kita lakukan yang berikut ini.

5. Klik pada kelompok Kejadian (Event), lalu drag and drop "Ketika bendera hijau di-klik" seret ke dalam area script letakkan pada bagian paling atas susunan script yang sebelumnya sudah ada.


6. Berikutnya dan untuk selanjutnya untuk menjalankan (run) program dengan cara klik pada tombol bendera hijau di atas area canvas.

Bagian 2. Membuat kucingnya bergerak bolak-balik (memantul).
Langkah-langkahnya :


Pisahkan tiap² perintah pada script area.





Kemudian perintah "ulangi 10 langkah" diganti dengan "ulangi selamanya".

Kali ini kita akan membuat kucing bergerak maju secara terus-menerus, dan memantul bila menyentuh pinggir Canvas. Sebelum melanjutkan bahasan ini, pastikan sudah memahami bahasan Bagian 1, dan memahami hasil script hingga langkah ini.

Blok diatas kita check dulu hasilnya, kemudian kita tambahkan blok dari script Gerakan, kemudian pilih blok perintah

Gabungkan ketiga blok perintah tersebut di area skrip menjadi seperti ini.

Sekarang klik RUN, dan perhatikan bagaimana kucing kita bergerak di dalam Canvas. Kucing tersebut akan bergerak bolak-balik ke kanan dan ke kiri.

Coba perhatikan lagi, pada saat berbalik ke kiri. Posisi kucing akan terbalik, kaki di posisi atas dan kepalanya di bawah. Bagaimana cara supaya bisa bergerak bolak-balik, tapi posisi kaki tetap dibawah?

Sekarang kita ubah gaya rotasi dari kucing ini, caranya pada bagian Sprite, klik huruf i pada bagian kiri atas dari sprite kucing kita.
 
Maka kemudian akan muncul tampilan seperti ini.

Ada 3 pilihan Gaya Rotasi, Secara standar, gaya rotasi yang berbentuk lingkaran dengan panah (paling kiri). Silahkan coba ubah gaya rotasi yang lain, dengan cara klik pada simbol gaya rotasi yang lain. Gaya rotasi yang aktif akan berubah warna menjadi biru. Coba klik kembali RUN, dan lihatlah perbedaan ketiga gaya rotasi tadi.

Setelah selesai, kita akan menyimpan berkas yang sudah kita kerjakan hari ini. Caranya, klik Berkas, kemudian pilih Simpan Sekarang.


Sekian.
Terima kasih.

Haris Budiawan.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews